top of page
  • Gambar penulisBFU

5 Negara penghasil bijih besi terbesar di dunia

Seperti yang kita ketahui bahwa biji besi merupakan komoditas yang diperdagangkan secara Internasional. Pada umumnya bijih besi dilebur dan dicampur dengan unsur lain lalu kemudian diolah menjadi berbagai jenis besi dan baja yang kemudian akan digunakan oleh berbagai pelaku industri berikutnya mulai dari membangunan rumah dan bangunan, membangun jembatan, membuat kendaraan seperti motor dan mobil, membuat peralatan dan perlengkapan industri seperti forklift, crane, membuat kabel listrik, serta masih banyak lagi lainnya.


Oleh karenanya kebutuhan dunia akan bijih besi menjadi sangat besar mengingat bahwa hampir seluruh aktivitas kehidupan dan kegiatan perekonomian tidak dapat terlepas dari unsur besi, sementara cadangan besi dunia jumlahnya terbatas.


Lima negara penghasil bijih besi terbesar di dunia saat ini adalah :

  1. Australia, dengan output bijih besi yang dapat digunakan adalah 880 MT pada tahun 2017.

  2. Brasil, di mana produksi bijih besi yang dapat digunakan mencapai 440 MT pada 2017.

  3. Tiongkok, konsumen bijih besi terbesar di dunia, meskipun hanya negara penghasil bijih besi terbesar ketiga. Produksinya menurun sedikit, turun dari 348 MT pada tahun 2016 menjadi 340 MT pada tahun 2017.

  4. India, dengan perkiraan produksi Bijih besi sebesar 190 MT pada tahun 2017

  5. Rusia, dengan perkiraan produksi Bijih besi sebesar 100 MT pada tahun 2017

Harga bijih besi telah naik mencapai lebih dari US$100 per ton pada pertengahan bulan Juni 2019 lalu yang diduga sebagai akibat dari kecelakaan di salah satu tambang milik raja produsen bijih besi, Vale SA, Brasil dan seiring dengan tekanan pasokan global yang semakin menipis.

3.847 tampilan0 komentar

Postingan Terakhir

Lihat Semua

Comments


bottom of page